Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ide dan Cara Membuat Undangan Pernikahan Kreatif

Tak seperti yang disangka, cara untuk membuat undangan pernikahan kreatif itu sangatlah mudah untuk dilakukan. Yang dibutuhkan untuk membuat undangan pernikahan kreatif adalah memperhatikan beberapa detail langkah serta memperbanyak inspirasi.

Saat ini keberadaan undangan pernikahan memang tak hanya sebagai sebuah pemberitahuan bagi para calon tamu. Banyak sekali para calon mempelai yang menginginkan untuk dapat membuat undangan pernikahan unik dan bermanfaat sebagai bagian dari rangkaian acara. 

Bahkan untuk itu ada sebagian calon mempelai pengantin yang rela merogoh dompetnya dalam-dalam demi mewujudkan mimpinya memiliki kartu undangan pernikahan kreatif dan menarik yang akan membuat first impression yang istimewa bagi hari bahagia mereka berdua.

Untuk saat ini ada banyak sekali pilihan dalam membuat undangan pernikahan kreatif. Ada yang memutuskan untuk menggunakan jasa pembuat kartu undangan pernikahan yang kreatif. Namun ada juga yang memilih untuk membuat sendiri undangan pernikahan miliknya.

Salah satu alasan bagi yang memilih alternatif terakhir adalah agar kartu undangan tersebut nantinya dapat terwujud sesuai dengan keinginan pribadi calon mempelai. Sedangkan alasan lainnya adalah pemindahan prioritas anggaran pernikahan untuk keperluan utama.

Cara Membuat Undangan Pernikahan Kreatif

Dirangkum dari beberapa sumber, berikut ini adalah beberapa cara yang dapat dijadikan sebagai referensi bagi para calon pengantin ketika ingin mewujudkan impiannya memiliki kartu undangan pernikahan kreatif bagi kelengkapan acara pesta mereka. 

1. Tentukanlah Bentuk Gambar dan Tulisan

Langkah awal yang harus dilakukan untuk membuat undangan pernikahan kreatif adalah menentukan gambar dan tulisan yang akan ada di dalam kartu undangan tersebut. Meski terkesan mudah namun calon mempelai harus memilihnya dengan matang dan terencana.

Agar tampilan dari undangan pernikahan kreatif elegan serta memiliki nilai, maka sesuaikanlah gambar serta tulisan yang akan digunakan selaras dengan tema pesta dari resepsi yang akan diselenggarakan.

Meskipun gambar dan tulisan di dalam undangan ingin disesuaikan dengan selera pribadi, namun sesuaikan juga dengan kemampuan mendesain yang dimiliki. Jika memang tak memiliki kemampuan yang cukup lebih baik jika melibatkan bantuan dari penyedia jasa saja.

Dalam menentukan bentuk gambar dan atau tulisan, ada beberapa tips yang sebaiknya diperhatikan, yaitu:

  • Hindari penggunaan banyak gambar di dalam desain kartu undangan, terutama apabila latar belakang kartu undangan sudah memiliki looks yang penuh, misalnya menggunakan background yang memiliki tekstur.
  • Apabila latar belakang kartu undangan sudah tampak penuh dengan gambar atau tekstur, maka pilihlah bentuk huruf yang sederhana namun memiliki garis yang tegas dan jelas.
  • Batasi penggunaan font di dalam kartu undangan sebanyak dua buah saja, karena pengaplikasian terlalu banyak font di dalam satu kartu undangan akan membuat mata pembacanya mudah lelah.

2. Rancanglah Latar Belakang Undangan yang Sesuai

Setelah menentukan gambar serta bentuk tulisan, maka langkah selanjutnya untuk membuat undangan pernikahan kreatif adalah memilih rancangan latar belakangnya. Pemilihan desain latar belakang ini juga harus mempertimbangkan tampilan undangan secara keseluruhan. 

Untuk itu maka sesuaikan latar belakang kartu undangan dengan bentuk atau jenis tulisan yang akan dipakai. Jika tema undangan yang diusung berbentuk formal, maka pilihlah latar belakang yang memiliki bentuk klasik agar lebih mudah menyesuaikan tampilan undangan.

Sedangkan untuk warna tulisan pilihlah padanan warna yang selaras agar kesan yang timbul tak terlalu ramai. Akan tetapi perhatikan juga nilai kontras dari warnanya agar kesan yang timbul bukanlah suasana suram dan sedih. 

Sedikit tips yang akan mempermudah pembuatan undangan pernikahan aesthetic, pergunakanlah kertas print yang telah memiliki pola dasar. 

Dengan demikian calon mempelai tak perlu lagi repot menentukan latar belakang kartu undangan. Yang perlu dilakukan hanyalah merancang bentuk tulisan serta memikirkan penempatan detail tulisan pada bagian mana dari kartu undangan tersebut. 

3. Pilihlah Warna Undangan Selaras dengan Tema Pesta

Warna yang dipilih untuk membuat undangan pernikahan kreatif sebaiknya disesuaikan dengan tema dari konsep acaranya. 

Tentu saja pemilihan warna kartu undangan ini juga akan berkaitan dengan warna dekorasi yang digunakan pada saat acara resepsi digelar, sekaligus menimbang keselarasan warna dari busana yang akan dikenakan oleh calon mempelai nantinya.

Meskipun begitu, jangan membatasi penggunaan hanya pada satu warna saja karena kartu undangan akan terkesan sangat monoton dan cenderung aneh. Akan tetapi tetap lakukan pembatasan jumlah warna undangan pernikahan agar tidak lebih dari tiga buah.

Tips aman memilih undangan pernikahan agar tidak tampak berlebihan adalah pergunakanlah warna dasar atau warna netral.

Contoh, pilih warna krem atau warna putih sebagai rancangan dasar, lalu tambahkanlah dua warna tegas lainnya agar undangan tampil lebih berisi dan cerah.

4. Menambah Detail dan Cetak Undangan

Langkah yang keempat di dalam membuat undangan pernikahan kreatif adalah menambah beberapa elemen pemanis sebagai detail agar kartu undangan tampak lebih cantik. Agar tak berlebihan elemen tambahan ini sebaiknya diletakkan pada bagian luar undangan saja.

Contoh penambahan elemen adalah penggunaan emboss dengan warna emas atau silver, pita, renda atau bisa juga menambahkan glitter pada undangan.

5. Format dan Teliti Undangan Pernikahan

Tahapan berikutnya di dalam cara membuat undangan pernikahan kreatif adalah membuat format undangan. 

Agar dapat melihat gambaran kasar dari desain undangan yang dibuat secara nyata, maka calon pengantin dapat membuat rancangan kasar undangan beserta model penempatan gambar, detail serta tulisan yang ingin digunakan.

Contoh akhir dari bentuk atau replika undangan ini sangat penting agar calon pengantin dan keluarga dapat melihat secara pasti seperti apakah bentuk, ukuran sekaligus tulisan yang akan dimasukkan ke dalam kartu undangan pernikahan kreatif aesthetic nantinya. 

6. Mencetak Kartu Undangan

Mencetak kartu undangan pernikahan kreatif adalah salah satu bagian penting di dalam pembuatan sebuah kartu undangan. Detail yang harus diperhatikan oleh calon mempelai pada tahapan ini adalah pemilihan jenis kertas undangan yang akan digunakan.

Pemilihan jenis kertas undangan ini selain berkaitan dengan masalah dana anggaran pembuatan kartu undangan, pastinya juga akan memberi dampak langsung dan terlihat pada bentuk akhir dari kartu undangan tersebut.

Agar tak salah pilih jenis undangan dan sesuai dengan dana anggaran yang disiapkan, maka tak ada salahnya jika sebelum menjatuhkan pilihan pada suatu jenis kertas undangan, calon mempelai melakukan survey terlebih dahulu ke beberapa penyedia jasa pembuatan undangan.

Selain untuk melakukan perbandingan harga, dengan melakukan survei akan diketahui juga beragam jenis kertas undangan yang dapat digunakan yang sesuai dengan desain rancangan. 

Sebaiknya hindari penggunaan jenis kertas glossy atau mengkilap karena jenis kertas ini akan mudah rusak. Sebaiknya pilihlah jenis kertas karton atau kertas foto yang doff atau matte. 

7. Lakukan Pengiriman 

Sebagai langkah terakhir dari pembuatan kartu undangan pernikahan kreatif adalah segera melakukan pengiriman undangan ketika undangan telah selesai tercetak. 

Akan tetapi sebelum itu lakukanlah pengecekan terlebih dahulu penulisan nama beserta alamat tujuan pada label yang akan ditempel pada kartu undangan. 

Pastikan untuk mengirimkan kartu undangan tersebut jauh-jauh hari agar sang penerima undangan memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan segala sesuatunya, terutama jika lokasi calon tamu ada di luar kota atau luar pulau.

Beragam Ide Desain Undangan Kreatif

Sesuai dengan namanya, bentuk dari sebuah kartu undangan pernikahan kreatif pastilah anti mainstream. 

Di bawah ini ada beberapa contoh kartu undangan yang unik dan menarik, yang mungkin bagi sebagian besar orang tak pernah terpikirkan untuk membuat bentuk undangan yang seperti itu.  

1. Undangan Berbentuk Cerpen

Tidak sebagaimana layaknya sebuah kartu undangan lainnya, kartu undangan pernikahan kreatif dan inovatif dapat diwujudkan ke dalam sebuah bentuk cerpen. Memasukkan timeline perjalanan cinta yang diakhiri dengan undangan pesta pasti akan menjadi contoh undangan pernikahan yang kreatif  sekaligus romantis. 

2. Undangan Berbentuk Majalah atau Koran

Ingin mewujudkan berita diri menjadi headline dari sebuah majalah atau surat kabar? Cobalah untuk membuat undangan pernikahan unik dan murah dengan menggunakan bentuk majalah atau surat kabar sebagai formatnya.

3. Undangan Layaknya Buku Nikah

Contoh undangan pernikahan yang kreatif lainnya adalah menggunakan buku nikah sebagai format undangannya. Selain unik, format undangan layaknya sebuah buku nikah seperti ini tentu saja sangat menarik dan tak pernah terpikirkan orang lain untuk membuatnya.

4. Undangan Berbentuk SIM

Memiliki dana terbatas namun ingin memiliki kartu undangan pernikahan kreatif digital? Coba saja gunakan contoh kartu undangan pernikahan yang berbentuk Surat Izin Mengemudi. Selain memiliki bentuk yang anti mainstream, juga tidak akan membutuhkan banyak biaya dalam pembuatannya.

5. Undangan Berbentuk Rol Film

Jika tak tertarik dengan bentuk kartu undangan dengan format kartu SIM, maka cobalah untuk meniru bentuk atau format undangan pernikahan kreatif digital gratis yang berbentuk seperti sebuah rol film.

Meski dana pembuatannya sangat murah, namun model undangan seperti ini tetaplah unik dan menarik.

6. Undangan Berbentuk Kartu Perdana  

Inspirasi lain untuk membuat kartu undangan pernikahan kreatif di masa pandemi, yang memiliki anggaran pembuatan sangat ekonomis adalah bentuk kartu undangan pernikahan dengan mengusung bentuk berupa kartu Perdana.

7. Undangan Berbentuk Tiket Bioskop

Ide lain untuk membuat desain undangan pernikahan digital adalah bentuk tiket menonton, layaknya sebuah tiket untuk bioskop atau menonton konser.

8. Undangan Terukir di Atas Sapu Tangan

Ingin memiliki undangan pernikahan simple namun unik, menarik dan dapat digunakan sekaligus sebagai souvenir yang keren? Cobalah untuk membuat undangan yang dituliskan di atas sapu tangan.  

9. Undangan Berbentuk Kartu Perpustakaan

Bentuk  undangan yang dicetak secara mirip dengan kartu peminjaman perpustakaan ini akan cocok bagi calon mempelai yang ingin memiliki konsep undangan pernikahan polos namun memiliki model undangan pernikahan terbaru.

Namun jika bentuk tersebut dirasa kurang pas, coba saja mengukir undangan di atas talenan. Selain unik, tentu saja talenan tersebut dapat juga digunakan sebagai souvenir pernikahan yang penuh manfaat.

Nah bagaimana, apakah sekarang sudah ada ide undangan pernikahan kreatif seperti apa yang akan kamu gunakan? Semoga uraian artikel di atas menginspirasi ya!

Posting Komentar untuk "Ide dan Cara Membuat Undangan Pernikahan Kreatif"